Sabtu, 13 Juni 1987
Presiden dan Ibu Tien Soeharto meresmikan pembukaan Pesta Kesenian Bali 1987 di Denpasar, Bali. Dalam amanatnya Presiden mengatakan bahwa usaha mengembangkan kesenian tradisional samasekali bukanlah pemborosan. Ia mempunyai nilai investasi kultural yang sangat penting artinya, bukan saja bagi kepentingan sosial budaya itu sendiri, tetapi juga bagi kehidupan sosial ekonomi bangsa kita. Sebab, kekayaan budaya bangsa kita mempunyai daya tarik yang kuat untuk mengundang gelombang wisatawan dari luar negeri datang ke negeri kita. Lebih jauh dikatakan Kepala Negara, bahwa usaha untuk mengembangkan dan menjajakan kesenian bangsa kita itu tentu saja tidak boleh dilakukan dengan merendahkan nilai seni itu sendiri. Kita harus mencegah jangan sampai kesenian kita terbawa oleh arus komersialisasi sebab hal ini justeru akan mencederai nilai hakiki dari kesenian itu sendiri.
Publikasi, Lita.SH.