KAMIS, 10 MEI 1973
Pagi ini Presiden Soeharto bersama Ibu Tien meresmikan penambangan minyak di Jatibarang, Jawa Barat, yang merupakan salah satu penemuan Pertamina. Dalam sambutannya, Kepala Negara memuji keterampilan Pertamina yang telah menemukan sumber minyak disana dengan usaha sendiri. Selanjutnya, Presiden mengingatkan Pertamina akan keharusan untuk membentuk kader-kader perminyakan sehingga memungkinkan kita mengusahakan minyak sendiri. Menurutnya, keperluan bagi pembentukan kader ini semakin mendesak, baik karena kita masih memerlukan lebih banyak lagi tenaga yang berpengalaman dan mampu di bidang ini maupun karena di masa mendatang Pertamina harus berusaha mencari dan menggarap sendiri sumber-sumber minyak baru secara sepenuhnya.
Publikasi, Lita.SH